Baliportalnews.com
Baliportalnews.com

BALIPORTALNEWS.COM, BADUNG – Sejumlah 22 personil Polres Badung akan dinaikkan pangkat setingkat pada 1 Juli 2018 nanti. Namun sebelum mendapatkan kenaikan pangkat setingkat itu, beberapa persyaratan harus di penuhi oleh masing masing personil.

Salah satu persyaratan yang harus dipenuhi itu adalah memiliki nilai yang cukup dalam beladiri Polri. Ujian beladiri Polri untuk kenaikan pangkat setingkat itu bagi 22 personil Polres Badung itu dilaksanakan pada hari ini, Kamis (22/2/2018) di Gor Mengwi Badung.

Satu persatu ke 22 personil tersebut diuji kemampuan beladirinya, tim penguji kegiatan tersebut adalah dari bagian Sumber Daya Manusia Polri jajaran Polres Badung.

Terlihat ketua tim penguji, Kabag Sumda Polres Badung Kompol I Wayan Darmika Suputra,S.H tampak hadir memantau langsung kegiatan uji beladiri tersebut, “kami hari ini menggelar ujian beladiri Polri bagi personil Polres Badung yang akan dinaikkan pangkat setingkatnya, Ujian ini memang merupakan salah satu syarat yang harus dipenuhi jadi harus dilaksanakan secara sungguh sungguh,” ungkap orang kelima di Polres Badung ini. (guz/humas-polres.badung/bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News