Baliportalnews.com
Baliportalnews.com

BALIPORTALNEWS.COM, BADUNG – Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Badung merayakan Puncak Peringatan HUT ke-18 DWP, Kamis (21/12/2017) di ruang Kertha Gosana. HUT DWP dihadiri Wakil Bupati Badung I Ketut Suiasa bersama Ketua DPRD Badung Putu Parwata beserta Istri, Penasehat DWP Badung Ny. Seniasih Giri Prasta, Wakil KetuaTP PKK Badung Ny. Kristiani Suiasa, Pembina DWP Badung diwakili I B Yoga Segara, para Pembina Unit DWP Kabupaten Badung, Ketua Organisasi Wanita di Badung serta Kepala Perangkat Daerah. Puncak HUT DWP ditandai dengan pemotongan tumpeng.

Sementara itu Wabup. Suiasa menyambut baik peringatan HUT ke-18 Dharma Wanita Persatuan. Kegiatan ini dipandang sebagai wujud aktualisasi penghargaan kita terhadap perjuangan kaum perempuan dalam turut serta mensukseskan program-program pembangunan.

Baca Juga :  Buka Bimtek Aplikasi SRIKANDI, Sekda Dewa Indra Apresiasi Pemutakhiran Tata Kelola Bidang Kearsipan

“Kami berharap, peringatan HUT ke-18 DWP ini akan semakin memperteguh perjuangan kaum perempuan dalam upaya mewujudkan kesetaraan peranan diberbagai bidangkehidupan. Sehingga akan menciptakan ruang yang lebih luas bagi kaum perempuan untuk berkiprah, berkreasi dan berkarya dalam mewujudkan tujuan pembangunan,” jelas Bupati. Hal ini selaras dengan tema yang diusung yakni “pengembangan kualitas istri Aparatur Sipil Negara (ASN) menuju ketahanan keluarga.

Ketua Umum DWP Pusat, dalam sambutannya yang dibacakan Ny. Niesya Yoga Segara mengatakan, sebagai organisasi masyarakat perempuan yang besar di Indonesia, sudah seharusnya DWP mengambil peran strategis, berperan aktif dalam membangun Nasional. Potensi DWP mulai dari tingkat Pusat, Propinsi, Kabupaten/Kota sampai Kecamatan dan kelurahan, menjadi kekuatan yang patut di perhitungkan untuk memberikan kontribusi penuh dalam menyukseskan program Nasional.

Baca Juga :  Optimalisasi Alur Perjalanan Domestik di Bandara I Gusti Ngurah Rai

“Pentingnya peran strategis perempuan dalam aspek pembangunan semakin meningkat, perempuan bisa mengaktualisasikan dirinya dalam banyak hal sesuai dengan program prioritas yang kita tetapkan dalam tiga hal yaitu pendidikan, ekonomi dan kesehatan. Untuk itu program peningkatan kualitas dan pengembangan wawasan untuk mengurus dana nggota dharma wanita persatuan lebih diperluas lagi,” jelasnya.

Pembina DWP Badung, dalam sambutannya dibacakan I B Yoga Segara mengatakan, Organisasi Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Badung, telah menunjukan peran dan fungsi dalam mengisi pembangunan. Oleh karena itu kedepan kinerja yang telah baik ini, tidak boleh kendor apalagi luntur.

Baca Juga :  Sambut Hari Raya Nyepi, Bandara I Gusti Ngurah Rai Hentikan Sementara Operasional

“Kegemilangan langkah program dan kegiatan DWP, kami harapkan tetap berkemilau, seindah dan secantik penampilan ibu-ibu DWP Badung. Hal ini penting kami tekankan, jangan sampai terlena dengan keberhasilan yang telah diraih,” terangnya.

Ketua Panitia Pelaksana Ny. Ayu Wira Dharmajaya melaporkan, rangkaiabn kegiatan dalam memeriahkan HUT ke-18 DWP meliputi Festival Kuliner, silaturahmi anjangsana dan kunjungan kepada seluruh mantan Ketua DWP Badung, mengunjungi beberapa anggota DWP yang sedang sakit, kegiatan sosial donor darah serta seminar dengan tema “perempuan bali mandiri, tangguh dan berbudaya”.

Melalui kegiatan ini diharapkan dapat menumbuhkan sikap dan kepribadian seluruh anggota DWP serta meningkatkan peran dan eksistensi organisasi dalam mewujudkan ketahanan keluarga. (humas-badung/bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News