Baliportalnews.com
Baliportalnews.com

BALIPORTALNEWS.COM – Para pengungsi berasal dari Banjar Dinas Batu Dawe, Tulamben, Kubu yang menempati pos pengungsian di Banjar Babakan, Purwakerti, Abang, Karangasem diajak beraktifitas oleh warga setempat untuk memanen kacang tanah, Selasa (3/10/2017). Aktifitas masyarakat ini mendapat perhatian dari Bhabinkamtibmas Desa Purwakerti Aiptu I Nyoman Mudiasa yang saat itu melintas melaksanakan patroli.

Tanpa canggung Aiptu I Nyoman Mudiasa turun ke ladang untuk membantu warganya memanen kacang tanah. Kesempatan itu pun dijadikan untuk menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada warga pengungsi. Para pengungsi diminta untuk tetap sabar, tenang dan tidak panik dalam menghadapi musibah ini. “Gunung meletus, gempa bumi dan tsunami bukan karena ulah manusia, tetapi itu semua terjadi karena kehendak alam,” ucapnya.

Baca Juga :  Proyek Rp7,5 Miliar Nyaris Mangkrak, PUPR Berencana PL Proyek Lanjutan MPP dan Wantilan

Dijelaskannya, saat ini pemerintah masih menetapkan status Gunung Agung pada level empat. Meskipun wajah Gunung Agung terlihat sangat jelas, namun desa binaannya tidak termasuk dalam Kawasan Rawan Bencana (KRB) sehingga masyarakat tetap beraktifitas seperti biasa  pada siang hari.

“Saya sangat salut dengan warga Purwakerti yang mau mengajak para pengungsi dari Banjar Dinas Batu Dawe, Tulamben, Kubu untuk memanen kacang tanah. Dengan cara ini, para pengungsi tidak akan merasa bosan saat berada di pos pengungsian,” imbuhnya. (binaw/humas-polda.bali/bpn)


Pantau terus baliportalnews.com di :

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News