Baliportalnews.com
Baliportalnews.com

BALIPORTALNEWS.COM, TABANAN – Tim gabungan dari BNPB, SAR Polda Bali, dan Polsek Penebel mengevakuasi empat pendaki Gunung Batukaru, Senin (3/7/2017). Ada dua di antara empat pendaki mengalami kaki kram dan tidak mampu melanjutkan perjalanan kembali.

Sementara dua lainnya sudah lebih dulu turun gunung, dan kemudian mengabarkan kepada warga bahwa ada empat rekannya masih berada di dalam hutan lereng gunung. Dua di antaranya dikatakan mengalami kaki kram.

Salah seorang pendaki, Ayuning Sekar Putri (17), kemudian menghubungi keluarganya. Pihak keluarga pun kemudian menghubungi BNPB Provinsi Bali, dan melaporkan kejadian itu ke Polsek Penebel.

Enam orang melakukan pendakian di Gunung Batukaru pada Minggu (2/7/2017) sekitar pukul 07.00. Mereka mendaki melalui jalur Pura Luhur Pucak Petali. Sementara evakuasi berlangsung pada dini hari sekitar pukul 01.00. Tim gabungan dengan kekuatan 21 personel kemudian menembus hutan dan mendaki gunung tersebut.

Baca Juga :  Hadiri Upacara Melaspas lan Pasupati Ratu Ayu di Suci Puri Kediri, Bupati Sanjaya Apresiasi Semangat Masyarakat Membangun Yadnya

Keenam pendaki itu, antara lain Ni Gusti Ayu Yeni Ariantini (40), I Gusti Ayu Citra Wati (36), I Gusti Ngurah Satria Wirawan (33), Gusti Ayu Intan Paramita Sari (26), dan Ayuning Sekar Putri (17) – kelimanya beralamat di Banjar Dinas Sunantaya Kelod, Desa Penebel, Kecamatan Penebel, Tabanan, serta Gusti Ayu Werdi Handayani (34) beralamat di Ayani Lembu Sora, Denpasar.

Kapolsek Penebel AKP I Nengah Sudiarta mengatakan, keenam orang tersebut sebelum mendaki tidak melaporkan diri ke Polsek Penebel, sehingga pihaknya tidak tahu aktivtas mereka.

Baca Juga :  Bersama Bupati Tabanan, Rai Wahyuni Sanjaya Resmikan Pojok IKM Dekranasda Tanah Lot

Dari proses evakuasi oleh tim gabungan, berhasil membawa keempat pendaki turun gunung hingga tiba di parkir Jaba Pura Bujangga Waisnawa Jatiluwih, sekitar pukul 06.10. Para pendaki pun dalam keadaan selamat, dan kemudian kembali ke rumah masing-masing. (ita/bpn)


Pantau terus baliportalnews.com di :

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News