Bulan Bahasa Bali
Sumber Foto : Istimewa

BALIPORTALNEWS.COM, BANGLI – Salah satu program Pemerintah Provinsi Bali dalam rangka pelestarian budaya di bidang sastra dan aksara adalah bulan Bahasa Bali. Kegiatan ini dilaksanan setiap tahunya pada bulan Februari.

Bertempat di Balai Banjar Guliang Kawan, Jumat (26/2/2021) Desa Adat Guliang Kawan, Bunutin, Bangli melaksanakan serangkaian kegiatan Bulan Bahasa Bali tahun 2021 dengan tema Sabdaning Taru Mahottama serta dibuka langsung oleh perwakilan Majelis Desa Adat Kabupaten Bangli.

Ketua Panitia Bulan Bahasa Bali 2021 Desa Adat Guliang Kawan I Ketut Mujana menyampaikan, dalam kegiatan ini kami melibatkan 24 orang peserta lomba yang dibagi menjadi 3 lomba yaitu lomba ngewacen aksara bali, lomba nyurat aksara bali, dan lomba mesatua bali krama istri.

Sementara itu Ketua Sekeha Teruna Guliang Kawan Ngakan Kompiang Eka Darmawan mengucapkan terima kasih karena telah dilibatkan dalam kegiatan ini. “Kegiatan Bulan Bahasa Bali ini dapat menyadarkan kita sebagai generasi muda bahwa kita memiliki bahasa Ibu yaitu bahasa bali yang wajib kita lestarikan bersama,” ungkapnya.

Baca Juga :  Naluriku Menari Siap Digelar di Kota Denpasar, Jadi Ruang Kreativitas untuk Asah Skill Generasi Muda di Bidang Seni Tari

Dalam sambutanya Bendesa Adat Guliang Kawan I Nengah Wiriana berharap agar kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar serta mengimbau baik panitia maupun peserta lomba Bulan Bahasa Bali 2021 agar tetap menerapkan protokol kesehatan memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan

“Prokes harus tetap diterapkan agar terhindar dari penularan Covid-19,” tegas Wiriana.(ana/bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News