Baliportalnews.com
Baliportalnews.com

BALIPORTALNEWS.COM, DENPASARSebagai bentuk kepedulian terhadap garda terdepan dalam penanggulangan Covid-19, tokoh masyarakat Desa Ubung Kaja, I Nyoman Gede Sumara Putra, ST, yang akrab disapa Mangde menggelontorkan 600 paket sembako.

Paket sembako diserahkan langsung Bendesa Desa Adat Poh Gading, dan Perbekel Desa Ubung Kaja kepada para Pecalang, Babinsa, Kaliber, Jumantik, Jumali se-Desa Ubung Kaja dan Kelurahan Ubung Denpasar bertempat di LPD Desa Adat Pohgading, Minggu (7/6/2020).

Bendesa Desa Adat Poh Gading, Anak Agung Ngurah Ketut Suparta mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh Mangde dan bantuan ini sangat berguna bagi masyarakat yang selama ini telah berperan dalam garda terdepan penanggulangan Covid-19 serta menjaga kebersihan lingkungan Desa.

“Kami selaku Bendesa mengucapkan terima kasih atas bantuan yang telah diberikan oleh Mangde dan berharap sinergi gotong royong ini dapat terjalin terus untuk memajukan Desa Ubung kaja,” ucap Bendesa Desa Adat Poh Gading.

Baca Juga :  Indosat Ooredoo Hutchison Hadirkan Kegembiraan Berlimpah Saat Idul Fitri Melalui Unparalleled Network Services Guaranteed

Sementara Perbekel Desa Ubung Kaja, Wayan Astika menuturkan, ini merupakan kegiatan luar biasa atas kepedulian Mangde kepada masyarakat Desa Ubung Kaja. Ini artinya hubungan antara desa adat dan dinas serta wakil rakyat di DPRD Kota Denpasar sudah terjalin baik.

“Kami selaku kepala desa mengucapkan banyak terima kasih atas bantuan sembako ini, semoga bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat di Desa Ubung Kaja,” harap Wayan Astika.

Tokoh masyarkat Desa Ubung Kaja yang juga Anggota DPRD Kota Denpasar dari Fraksi PDI-P, I Nyoman Gede Sumara Putra, ST menyampaikan ini sebagai bentuk kepedulian dirinya sebagai masyarakat ingin meringankan beban masyarakat terutama yang menjadi garda terdepan menjaga desa.

Lahir dari Rakyat, Dibesarkan oleh Rakyat sehingga nantinya berguna Untuk Rakyat, itulah komitmen Mangde dalam melayani masyarakat. Selalu bergerak bergotong royong membantu masyarakat di tengah pandemi Covid-19. Mereka yang menerima bantuan ini adalah panglima keselamatan desa, sepenuhnya mereka ngayah demi Desa Ubung Kaja tercinta ini.

“Semoga bantuan sembako in bermanfaat bagi masyarakat di tengah ekonomi yang semakin berat ini,” harap Mangde.

Sebelumnya di pagi hari dilaksanakan Fogging Massal di Seluruh Desa Ubung Kaja kerjasama Desa Ubung Kaja, Ketua Karang Taruna Kota Denpasar dan I Nyoman Gede Sumara Putra, ST.(ads/bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News