Baliportalnews.com
Baliportalnews.com

BALIPORTALNEWS.COM, BADUNG – Wanita Hindu Dharma Indonesia (WHDI) Kabupaten Badung menggelar Musyawarah Cabang (Muscab) IV. Acara Dibuka Ketua WHDI Provinsi Bali Ny. Bintang Puspayoga di Ruang Pertemuan Kerta gosana Puspem Badung, Rabu (18/10/2017).

Hadir dalam kesempatan tersebut Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta yang juga selaku pembina WHDI Kab Badung, Wakil Bupati Badung I Ketut Suiasa, Sekretaris Daerah Kab Badung I Wayan Adi Arnawa, Ketua TP PKK Kab Badung Ny. Seni Giri Prasta sekaligus selaku Penasehat WHDI Kab Badung, Ketua Gatriwara Kab Badung  Ny. Ayu Suarthini Parwata, ketua DWP kab Badung Ny. Nesya Yoga Segara, Ketua WHDI Kab Badung Ny. I.A. Sri Sumiatini Sudikerta dan  kepala Perangkat Daerah Kab. Badung.

Bupati Badung Nyoman Giri Prasta dalam sambutannya memberikan dukungan atas terselenggaranya Muscab WHDI Badung ke IV. ” Wanita Hindu Dharma Indonesia di Bali dan Badung khususnya sangat penting karena WHDI dapat berperan aktif untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia wanita Hindu.

Keberadaan WHDI di Badung sejalan dengan prioritas program pembangunan Kabupaten Badung yakni program Pola Pembangunan Nasional Semesta Berencana  dimana poin ke 4 tentang adat, agama, seni dan budaya,” ungkapnya.

Baca Juga :  Sekda Dewa Indra Tekankan Satpol PP Perlu Melakukan Pendekatan Humanis dalam Menegakkan Peraturan

Lebih lanjut Giri Prasta mengharapkan kedepannya pengurus WHDI Badung yang terpilih dapat meningkatkan peran sertanya dalam pembangunan di Kabupaten Badung, serta dapat dengan cepat memberikan informasi dan data terkait program WHDI sampai ke tingkat desa sehingga dapat memposisikan citra WHDI sebagai organisasi kemasyarakatan agama Hindu.

“Diharapkan program WHDI Badung kedepan dapat mengimplementasikan konsep Tri Hita Karana. hubungan harmonis antara manusia dengan Tuhan, manusia dengan manusia dan manusia dengan alam lingkungan, dimana konsep Tri Hita Karana juga menjadi dasar pembangunan di Badung. Saya juga harapkan istri dari bendesa adat agar menjadi WHDI di wilayah desa adat,” tambah Giri Prasta.

Baca Juga :  Satpol PP dan Satlinmas Berperan Penting Menciptakan Keamanan dan Ketentraman Masyarakat

Ketua WHDI Provinsi Bali Ny. Bintang Puspayoga menyampaikan, sesuai dengan tema yaitu “Melalui Muscab IV Kabupaten Badung, Kita tingkatkan Sinergitas untuk mewujudkan Wanita Hindu yang cerdas, mandiri dan berwawasan Budaya membangun sinergi dalam mewujudkan Wanita Hindu yang Cerdas, Mandiri dan berwawasan Budaya”, maka harus dibangun sinergi antara WHDI Badung dengan pemerintah Daerah Kabupaten Badung yang sesuai dengan Juklak Juknis WHDI.

Sementara itu Ketua WHDI Kab Badung Ny. I.A. Sri Sumiatini Sudikerta menyampaikan, tujuan dari Muscab adalah untuk memilih ketua serta pengurus WHDI periode 2017-2022 dan menyusun program kerja WHDI 5 tahun mendatang.

Ketua Panitia Ni Made Dartini Sutama melaporkan, Muscab ini  dilaksanakan untuk membahas pertanggungjawaban ketua WHDI Kab Badung masa bakti 2012-2017 serta membahas program kerja dan pemilihan ketua dan pengurus WHDI masa bhakti 2017-2022.  Muscab diikuti 78 orang dari pengurus WHDI kab. Badung dan pengurus WHDI kecamatan.

Baca Juga :  Pemkab Badung Gelar Pembinaan dan Advokasi Pengadaan Barang/Jasa untuk Tingkatkan Kapasitas SDM

Adapun formatur masa kepengurusan WHDI periode 2017-2022 dipimpin Ny. Ni Ketut Suas Isyudayani, wakil ketua I Ny. Ni Made Setiari, wakil ketua II Ny. luh Kartiniasih, sekretaris Ny. Wayan Wirya, wakil sekretaris Ny. Kadek Sandra Widari, Bendahara Ny. Ida Ayu Raka Poniasih, wakil Bendahara Ny. Deniasih Suyanta. dan Bupati Badung sebagai pembina WHDI kab Badung, Penasehat I Ny. Seniasih Giri Prasta dan Penasehat II Ny. Kristiani Suiasa. struktur kepengurusan WHDI Kab Badung juga didukung oleh bidangAgama, Bidang Organisasi, Bidang Ekonomi, Bidang Kebudayaan dan bidang Sosial. Pelantikan dilaksankan oleh ketua WHDI Provinsi Bali Ny. Bintang Puspayoga. (humas-badung/bpn)


Pantau terus baliportalnews.com di :

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News