Baliportalnews.com
Baliportalnews.com

BALIPORTALNEWS.COM – Kehadiran kisah drama dari sinetron-sinetron unggulan SCTV telah memberikan ragam tontonan pemirsa setiap harinya. Pekan ini SCTV akan kembali menyuguhkan sinetron terbaru berjudul “Kiamat Hari Jumat” yang dibintangi oleh Kevin Julio, Rifat Sungkar, Bhisma Wijaya Mulia, Margin  Wieheerm, Barry Prima, Angel Karamoy, Asha Shara, serta bintang kenamaan lainnya. Sinetron “Kiamat Hari Jumat” mengisahkan kehidupan tiga orang remaja bernama Riki (Kevin Julio), Erwin (Rifat Sungkar), dan Aryo (Bhisma Wijaya Mulia) yang telah bersahabat sejak mereka duduk di bangku SMA.

Baca Juga :  Raih Podium Tertinggi, Pebalap Astra Honda Lanjutkan Kejayaan di Asia Talent Cup Qatar

Suatu ketika ketiganya bermimpi Kiamat Hari Jumat hingga membuat ketiganya merasa dihantui dan berhalusinasi. Rendahnya pengetahuan agama mereka, membuat ketiganya gelisah dan memutuskan untuk menemui Bang Haji Umar (Barry Prima). Tidak hanya memperdalam agama, ketiganya justru diam-diam menaruh hati kepada putri Bang Haji Umar, Syifa (Margin Wieheerm).

Khawatir persahabatannya bubar, Riki, Erwin dan Aryo memilih untuk diam-diam berusaha demi mendapatkan cinta Syifa. Cerita terus bergulir hingga Bang Haji Umar mengetahui jika puterinya didekati oleh tiga pemuda sekaligus. Bang Haji Umar pun memberi tantangan untuk ketiganya hingga persaingan pun terjadi di antara Riki, Erwin dan Aryo. Saksikan sinetron “Kiamat Hari Jumat” segera di SCTV!

Tidak hanya menghadirkan sinetron dengan berbagai kisah menarik, pekan ini SCTV juga akan menyuguhkan program terbaru “Flash Today” yang tayang perdana pada hari Senin, 2 Oktober 2017. Rangkaian kejadian-kejadian terkini mulai dari Showbiz, Life, News, hingga informasi-informasi ringan lainnya akan terangkum dalam program “Flash Today” setiap harinya pukul 06.00 WIB. Disajikan secara lebih ringan hingga pemirsa SCTV dapat mengikuti perkembangan berita terkini namun tetap menghibur. (r/bpn)


Pantau terus baliportalnews.com di :

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News