Baliportalnews.com
Baliportalnews.com

BALIPORTALNEWS.COM, TABANAN – Dalam rangka meningkatkan kunjungan wisatawan, Daya Tarik Wisata (DTW) Tanah Lot menggelar Kreatif Food and Art Festival. Kegiatan tersebut, kata Manajer Operasional DTW Tanah Lot I Ketut Toya Adyana, akan berlangsung selama tiga hari, yakni 7 – 9 Juli 2017.

“Even itu nanti akan diisi beragam kegiatan promosi pariwisata Tabanan. Antara lain parade gong kebyar, dan parade gebogan. Ada juga pameran kuliner khas Tabanan, yang melibatkan lebih dari 20 kuliner. Dalam momen tersebut juga akan mendatangkan cheft nasional Chef Juna yang akan menampilkan demo masak berbahan dasar daging kuwir,” ujarnya.

Baca Juga :  Bupati Sanjaya Apresiasi Karya Dewa Yadnya Krama Desa Adat Cepik

Disinggung soal anggaran untuk even tersebut, Toya Adnyana menyebut Rp 1,4 miliar. “Anggaran sebesar itu kemungkinan masih bisa lebih, ataupun kemungkinan ditekan,” sebutnya.

Terkait even tiga hari tersebut, tambahnya, Manajemen DTW Tanah Lot juga sudah mengantisipasi kemungkinan lonjakan pengunjung ke Tanah Lot. Termasuk masalah parkir kendaraan, selain di areal parkir utama, juga telah disiapkan beberapa kantong parkir cadangan. “Ada juga lahan parkir cadangan yang kami siapkan, yang bisa menampung sekitar 300 kendaraan,” pungkas Toya Adnyana. (ita/bpn)


Pantau terus baliportalnews.com di :

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News