Baliportalnews.com
Baliportalnews.com

BALIPORTALNEWS.COM – Masa tunggu kerja lulusan SMK PGRI 6 Denpasar tak perlu lama. Terbukti kurang dari satu bulan setelah tamat, lulusan sekolah ini sudah sukses mengisi dunia kerja.

“Hampir 25 persen siswa yang lulus tahun ini sudah bekerja karena berkualitas. Sebanyak 50 persen melanjutkan studi, sisanya dalam sebulan ini masih menunggu bekerja atau kuliah sambil kerja,” ujar Kepala SMK PGRI 6 Denpasar, Drs. Wayan Sukarta, Selasa (23/5/2017) usai melepas 102 lulusan yang lulus 100 persen tahun ini.

Dari jumlah lulusan yang dilepas itu, 41 siswa program keahlian Teknik Kendaraan Ringan, 5 siswa program keahlian Multimedia dan 56 siswa program keahlian Akomodasi Perhotelan.

Kasek Wayan Sukarta mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada siswa kelas XII yang dilepas karena sudah mampu menyerap segala iptek, keterampilan dan sikap mental positif selama digembleng tiga tahun di sekolah ini. Mereka mampu lulus 100 persen dan dinyatakan memiliki kompetensi tinggi dalam bidang keahlian masing-masing.

Baca Juga :  Kwarcab Badung Tempa Generasi Muda Tangguh Lewat Dianpinru dan Dianpinsat 2024

Dia mengatakan banyak kalangan dunia industri yang ngantre minta lulusan SMK PGRI 6 Denpasar untuk segera diangkat sebagai karyawan. Ini yang membuat banyak siswanya sudah bekerja sebelum tamat.

Sukarta menegaskan bahwa pendidikan di SMK PGRI 6 Denpasar mengedepankan pendidikan karakter dan keterampilan sesuai konsep pendidikan SMK yang berbasis vokasional untuk mempersiapkan lulusan terjun ke dunia kerja. Inilah ia sebut sebagai lulusan SMK Bisa.

Ketua Kota YPLP PGRI Denpasar, Drs. Nengah Madiadnyana, MM., yang hadir di acara pelepasan siswa SMK PGRI 6 Denpasar,memuji output sekolah ini karena tangguh dan mampu menerapkan prinsip BMW (bekerja melanjutkan studi dan wirausaha). Ia mengharapkan lulusan SMK PGRI 6 Denpasar tak cukup cerdas, namun juga harus ada keberanian.

Kunci sukses terakhir adalah disiplin. Inilah disebut Madiadnyana sebagai modal menghadapi MEA dan era global. Karena itu, tunjukkan disiplin diri di bangku sekolah dan dunia kerja sebagai ciri khas SMK PGRI 6 Denpasar.

Sementara Wayan Sukarta didampingi Ketua Komite Wayan Suridip menambahkan, pada tahun ajaran baru ini SMK PGRI 6 Denpasar di Jalan Tukad Gerinding No. 21 A, Panjer (timur SMAN 2 Denpasar) akan merekrut 200 siswa baru. Warga sekitar Panjer, lulusan SMP PGRI se-Kota Denpasar serta siswa yang mendaftar sebelum Juni 2017 diberikan diskon uang gedung.

Baca Juga :  Dapat Alokasi 4.602 Formasi, Pemkot Denpasar Prioritaskan Pengangkatan PPPK di Tahun 2024

Sekolah ini dilengkapi sarana praktik yang sangat lengkap. Seluruh siswa masuk pagi dan soal biaya pendidikan sangat murah, namun tetap mengedepankan kualitas. Buktinya uang awal tahun tak naik dan SPP bulanan sudah termasuk uang praktik. (wir/bpn)


Pantau terus baliportalnews.com di :

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News