Baliportalnews.com
Baliportalnews.com

BALIPORTALNEWS.COM – Perwira unit 1 Binmas Iptu Ida Bagus Ketut Mantra dan Pejabat Sementara Perwira Unit 2 Binmas Aiptu I Nyoman Suwendra memberikan pembinaan Ketertiban Masyarakat. Pada hari rabu tanggal 17 Mei 2017, pukul 09.30. wita – 10.45 wita di SMP Parama Dipta desa Gulingan,  Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung. Telah berlangsung pembinaan ketertiban masyarakat.

Petugas Unit Binmas Polsek Mengwi sebelum memberikan pengarahan diterima oleh Kepala Sekolah SMP Parama Dipta. Selanjutnya unit Binmas Polsek Mengwi memberikan pengarahan tentang kenalakan remaja dan Narkoba kepada 35 orang siswa. Pada intinya dari pihak Kepolisian mengajak para pelajar untuk tidak melakukan perbuatan melanggar hukum. Seperti kebut kebutan, perkelahaian, penganiayaan, menjadi pengedar maupun pemakai Narkoba. Ini semua perbuatan melanggar hukum ada sangsi hukumnya, dan akan merugikan diri sendiri dan keluarga.

Baca Juga :  Menuju Energi Bersih, PT ITDC Nusantara Utilitas Pimpin Konstruksi Jaringan Distribusi Pipa Gas Alam di Kawasan The Nusa Dua

Selanjunya selesai memberikan pembinaan Unit Binmas memberikan sarana kontak berupa Bola Volli diterima oleh Kepala sekolah SMP Parama Dipta. Kegiatan berjalan dengan aman tertib dan lancar. (guz/humas-polresbdg/bpn)


Pantau terus baliportalnews.com di :

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News