Baliportalnews.com
Baliportalnews.com

BALIPORTALNEWS.COMDalam rangka memperingati hari jadinya yang ke-38,  Perhimpunan Donor Darah Indonesia (PDDI) Daerah Bali melaksanakan berbagai kegiatan sosial kemanusiaan dengan tajuk ‘Berbagi kasih bersama Pendonor’. PDDI merupakan mitra dari Palang Merah Indonesia (PMI) khususnya dalam membantu pemenuhan kebutuhan darah di Unit Transfusi Darah (UTD) PMI. Dan tidak terasa pada tahun 2016, 38 tahun sudah PDDI berkiprah dalam mensosialisasikan serta mempromosikan kegiatan donor darah kepada masyarakat. Perlahan tapi pasti, sedikit demi sedikit semakin banyak unit-unit PDDI di tingkat Kabupaten/Kota yang terbentuk untuk menggalang partisipasi masyarakat dalam untuk berdonor darah.

Dan sebagai salah satu rangkaian kegiatan Peringatan HUT ke-38 PDDI Daerah Bali, akan dilaksanakan kegiatan Gebyar Donor Darah pada tanggal 21 Agustus 2016 bertempat di Gerbang Timur Museum Bajra Sandhi – Renon – Denpasar. Adapun beberapa kegiatan yang dilaksanakan antara lain Donor Darah yang mengundang partisipasi masyarakat umum Lomba Mewarnai bagi Siswa Sekolah Tingkat TK dan SD (kelas 1-3). Lomba Foto On The Spot dengan tema ‘Donor Darah’ dengan menjadikan kegiatan donor darah pada acara dijadikan sebagai objek bidikan kamera, untuk selanjutnya dilombakan. Dalam pelaksanaan Lomba baik mewarnai maupun Foto, 3 (tiga) hasil terbaik selanjutnya menyandang Predikat Juara I, Juara II dan Juara III.

Baca Juga :  Rayakan HUT Ke-9, Poleng Kesiman Gelar Laga Trofeo

Selain kegiatan lomba-lomba, kesempatan ini juga dijadikan sebagai momen berbagi dimana akan dilaksanakan pemberian paket bingkisan kepada 25 (dua puluh lima) anak Yatim Piatu dari Panti Asuhan Dharma Jati, Jl. Trengguli Denpasar. Diharapkan bentuk perhatian yang diberikan dapat memberikan semangat baru kepada anak-anak yatim piatu tersebut dengan pesan bahwa mereka tidak sendiri, dan masih banyak orang-orang yang peduli dengan keberadaan mereka. Untuk menambah semarak acara, kegiatan juga diisi dengan hiburan-hiburan dan doorprize bagi peserta maupun masyarakat umum yang hadir pada saat itu.

Kegiatan Donor Darah sebagai kegiatan utama yang dilaksanakan, cukup membuat panitia dan petugas kewalahan dimana besarnya animo masyarakat untuk berpartisipasi dalam kegiatan donor darah sehingga menyebabkan antrian panjang karena 6 (enam) bed/tempat pengambilan darah yang disiapkan tidak dapat mengcover keseluruhan peserta yang hadir, sehingga didatangkan bantuan dari UTD PMI Provinsi Bali untuk menambah 2 (dua) bed/pengambilan lagi dengan memanfaatkan Bus Donor Darah. Sampai dengan berakhirnya kegiatan, didapatkan sebanyak 131 pendonor darah.

Baca Juga :  Sekda Alit Wiradana Hadiri Pengukuhan Bendesa Adat Sanur Periode 2024-2029

Bapak Ketut Pringgantara selaku Ketua Panitia HUT ke-38 PDDI Daerah Bali menyampaikan bahwasanya kegiatan Gebyar Donor Darah dilaksanakan untuk lebih memasyarakatkan donor darah, sehingga diharapkan donor darah bisa menjadi gaya hidup sehat, disamping untuk membantu sesama yang memerlukan darah.

“Dan tema Berbagi Kasih bersama pendonor diambil dengan pesan bahwa kegiatan berbagi yang dilaksanakan baik berupa donor darah maupun berbagi pada anak yatim piatu oleh pendonor, sebagai wujud bahwa kita peduli dalam berbagai kegiatan sosial kemanusiaan” imbuhnya.(bpn)

Dapatkan berita terbaru dari Baliportalnews.com di Google News